Kepahiang, Ramaonline.co – Pemerintah Desa Kampung Bogor Keamatan Kepahiang di Kabupaten Kepahiang menggelar acara musyawarah guna membahas kegiatan fisik dan titik nol pembangunan sarana dan prasarana yang bersumber dari dana Desa Tahun Anggaran 2021, Jumat (04/06/21) bertempat di ruangan Balai serba guna Desa Kampung Bogor. Hadir pada acara tersebut Kepala Desa Kampung Bogor Subandi, Camat Kepahiang Idris, Dinas PMD, Kapolsek, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, BPD, PDTI, TPK, dan Pendamping Desa. Acara tersebut dilaksanakan dengan pelaksanaan protokol kesehatan.
Kepala Desa Kampung Bogor dalam sambutannya menyampaikan rasa terimah kasih kepada semua pihak yang telah hadir pada acara musyawarah tesebut. Semoga dengan musyawarah ini dapat memberikan beberapa masukan guna memantapkan dalam pelaksanaan pembangunan kegiatan fisik nanti. “Terima kasih kepada semua pihak yang telah hadir pada musyawarah hari ini. Semoga dengan musyawarah ini banyak diperoleh beberapa masukan yang bersifat membangun dan bermanfaat pada saat pembangunan kegiatan fisik nanti” papar Subandi.
Subandi menambahkan, Desa Kampung Bogor pada Tahun Anggaran 2021 ini akan membangun 2 item kegiatan fisik yakni pembangunan rabat beton dengan volumme (122+50+20) meter dan drainase dengan volume (119,90+47) meter.” Sesuai dengan kesepakatan bersama tahun ini kita akan membangun rabat beton dengan volume (122+50+20) meter dan drainase dengan volume (119,90+47) meter. Sistem pengerjaan dengan padat karya secara tunai” papar Subandi
Camat Kepahiang dalam sambutannya menyampaikan semoga kegiatan fisik di Desa Kampung Bogor pada pelaksanaan pembangunanya nanti berjalan lancar dan tanpa ada hambatan yang berarti. Menurut Camat, pembangunan ini merupakan bagian kegiatan masyarakat Desa oleh karena itu rasa persatuan dan gotong royong perlu dipertahankan karena cermin kepribadian bangsa kita.”Setiap pembangunan yang ada di Desa perlu kita dukung, bukan hanya untuk memperkuat infrastruktur di Desa namun dengan adanya kegiatan pembangunan tersebut diharapkan tetap memperkuat rasa persatuan dan gotong royong masyarakat desa” papar Idris (Heri Adv)