Bengkulu, ramaonline.id – Dalam rangka kunjungan Pangdam II Sriwijaya di Bumi Rafflesia, Gubernur Bengkulu Prof.Dr.H.Rohidin Mersyah,MA menyambutnya dengan malam ramah tamah bertempat di Balai Raya Semarak Kota Bengkulu, Kamis Malam(5/9/2024).
Kehadiran Pangdam II/Sriwijaya, Mayjen TNI M. Naudi Nurdika, S.I.P., M.Si, M.Tr (Han)., bersama Ketua Persit KCK Daerah II/Sriwijaya Ny. Rika Naudi Nurdika dan rombongan yang didampingi Danrem 041/Gamas Brigjen TNI Rachmad Zulkarnaen bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 041 PD II/Swj Ny. Else Rachmad Zulkarnaen di sambut hangat Gubernur Bengkulu Prof.Dr.H.Rohidin Mersyah,MMA, Ketua DPRD Provinsi Bengkulu Samsu Amanah,MM.
Dalam sambutannya, Gubernur Bengkulu Prof. Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, MMA,menyampaikan ucapan selamat datang kepada Pangdam II/Swj beserta rombongan di Provinsi Bengkulu serta menyampaikan pentingnya sinergi antara Pemerintah Daerah dan TNI untuk mencapai tujuan bersama dalam pembangunan dan keamanan wilayah. “Ramah tamah ini bertujuan untuk untuk mempererat hubungan dan memperkuat koordinasi antara Pemerintah Daerah dan TNI. Kami percaya adanya kolaborasi yang harmonis akan membantu kita dalam menangani berbagai tantangan dalam memajukan Provinsi Bengkulu.
Dalam kesempatan ini gubernur juga menyampaikan tentang keberadaan Provinsi Bengkulu yaitu provinsi ke 26 dari 27 Provinsi yang ad di indonesia.
Provinsi Bengkulu memiliki 9 Kabupaten 1 Kota dan 129 Kecamatan dengan 2 juta jiwa, selain itu Gubernur juga mengatakan Provinsi Bengkulu memiliki satu pulau terluar yang bernama pulau Enggano untuk menjangkaunya 3-4 jam dari kota Bengkulu yang tranportasinya menggunakan Kapal laut.
Kolaborasi dan sinergitas TNI dengan pemerintah Daerah dalam membangun Bengkulu sudah berjalan dengan sangat baik, seperti pembangunan pompanisasi yg bisa mengalirkan air dari sungai kesawah sawah, yang pasti dalam kesempatan ini saya mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI kepada Danrem 041/Gamas yang sangat luar biasa gerakannya dalam mendukung kemajuan pembangunan daerah,tutur gubernur dengan semangat yang berapi api.
Sementara itu, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI M. Naudi Nurdika, S.I.P., M.Si, M.Tr (Han)., mengucapkan terima kasih atas penyambutan dan penyelenggaraan acara ini, semoga dapat lebih mempererat tali silaturahmi yang sudah terjalin dengan baik. Pertemuan ini merupakan langkah positif untuk meningkatkan komunikasi dan sinergitas antara TNI, Polri serta Pemerintah Daerah demi suksesnya Program Pembangunan di daerah Bengkulu. “Kodam II/Swj dan satuan jajarannya akan terus memberikan dukungan terhadap Program-program pembangunan Pemerintah di daerah, baik dalam aspek keamanan maupun kesejahteraan.
Pangdam mengatakan ada 14 aitem tugas pokok TNI yaitu poin yang sangat penting membantu pemerintah dengan beberapa program Kodam ke bawah contoh tanaman pangan, yaitu 126 ribu H,khusus Bengkulu pompanisasi yg manfaatnya sangat di rasakan masyarakat petani biasanya nanam 1 x setahun bisa 3 setahun dengan mengalirkan air sungai ke sawah sawah dan menutup aliran sungai saat terjadi banjir.
Pangdam juga menyampaikan TNI juga menangani mengurangi angka stanting, dengan membangun air bersih yaitu sumur bor, karena stanting bukan hanya di sebabkan kurangnya gizi ibu saat hamil tapi juga di sebabkan ibu hamil konsumsi air yang tidak bersih.
Acara tersebut berlangsung dalam suasana hangat dengan makan malam bersama, penyerahan cenderamata sebagai simbol komitmen terhadap kerjasama yang lebih erat serta dilengkapi dengan acara hiburan.
Ikut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolda Bengkulu dan para Forkopimda Provinsi Bengkulu beserta isteri, para PJU Kodam II/Swj beserta isteri, para PJU Korem 041/Gamas beserta isteri, para Dandim dan para Dan/Kadisjan jajaran Korem 041/Gamas beserta isteri, para pejabat-pejabat penting lainnya dari berbagai instansi, di Provinsi Bengkulu, Ketua PD PPM Bengkulu serta para tokoh masyarakat dan undangan lainnya.(*my)