BENGKULU, ramaonline.co – Sabtu (22/08), Sekretaris Daerah Provinsi Bengkulu Hamka Sabri menghadiri sekaligus membuka Assessment Test untuk Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Tahun 2020 yang bertempat di Aula BPSDM Provinsi Bengkulu.
Penilaian ini dilaksanakan untuk pengisian beberapa jabatan eselon II yang kosong di lingkup Pemerintahan Provinsi Bengkulu. Dan akan diselenggarakan selama 2 hari.
Dalam sambutannya, Hamka menyampaikan harapan kepada peserta yang mengikuti Assesment dapat memenuhi kriteria di mana agar adanya gambaran- gambaran baik kompetensi dan potensinya sehingga Pemerintah Provinsi Bengkulu mendapatkan pejabat yang berkualitas.
“Jadi dengan sistem ini kan nantinya bagi yang tidak memahami teknologi, pasti dia akan kalah dengan sendirinya. Dan untuk diketahui bahwa peserta assessment ini sendiri, sudah kita lihat datanya mayoritas diikuti oleh ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Bengkulu,” ujar Hamka.
Hal serupa juga disampaikan Ketua Tim Seleksi JPT Ridwan Nurazi yang juga merupakan Rektor Universitas Bengkulu. Ia menjelaskan bahwa proses seleksi ini dilakukan oleh tim seleksi yang sudah ditunjuk dan dipercaya untuk terlibat dari awal proses pendaftaran dilakukan secara online melalui website bkd.bengkulu.go.id kemarin.
“Kita selaku tim seleksi akan mengerahkan semua tenag agar proses assessment ini dapat berjalan dengan lancar selama 2 hari. Dan adapun kendala yang dirasakan peserta selama proses pengerjaan assessment ini, anggota kita siap membantu nantinya,” kata Ridwan.
Terkait adanya 2 orang peserta yang digugurkan untuk mengikuti assessment test ini, Ridwan membenarkan hal tersebut. “Seperti yang tadi sudah saya sampaikan dalam sambutan tadi, bahwa memang adanya 2 orang peserta yang mengharuskan kita untuk mendrop dikarenakan ada sesuatu hal yang tidak bisa kita toleransi. Dan itu sudah kita rapatkan dan sepakat untuk tidak meloloskan kedua orang tersebut,” tutup Ridwan. ( sumber MC Prov)