Pemdes Sido Makmur Gelar Musrenbang 2025

 

Kepahiang, ramaonline.id  – pemerintah Desa Sido Makmur mengelar musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang), Rabu (25/9/2024) bertempat di Balai Desa tersebut.

Kepala Desa Sido Makmur, Erdonal fernando.dalam sambutannya menyampaikan bahwah acara musrenbang yang digelar merupakan wadah untuk menampung seluruh aspirasi masyarakat desa Sido Makmur. Usulan – usulan dari masyarakat nantinya dalam pelaksanaannya akan diskla prioritaskan.

“Terima kasih kepada masyarakat yang telah mengikuti acara ini. Mengingat Desa adalah merupakan ujung tombak pembangunan daerah, oleh karena itu diharapkan masyarakat dapat menyampaikan aspirasinya terkait pembangunan Desa. Meskipun pada prakteknya tidak semua usulan dilaksanakan mengingat kemampuan anggaran yang ada. Skla prioritas merupakan pilihan untuk mewakili seluruh usulan ” paparnya.

Ditambahkan Kades, usulan yang belum dilaksanakan ada kemungkinan direalisasikan tahun anggaran berikutnya atau diteruskan ke Musrenbang tingkat Kabupaten.

Turut hadir pada acara tersebut Camat Kabawetan, Kapolsek, Babinsa, Banbinkantibmas, anggota BPD, Tokoh masyarakat, serta para tamu undangan lainnya (Hr)

Pos terkait